Thursday, January 19, 2012

Peluang Karir Pada Dunia IT

Menyambung artikel saya sebelumnya tentang Trend Peluang Karir Pada Dunia IT, pada kesempatan kali ini saya akan meneruskan tentang job title pada dunia IT dan skill yang dibutuhkan pada masing-masing job title. Job title yang sering diminta atau sering diiklankan pada media adalah:
  1. Data Base Administrator
  2. Job function dari seorang Database Administrator biasanya sebagai staf yang bertanggung jawab merancang arsitektur database, mengatur otorisasi user terhadap akses data, dan melindungi keamanan database. Pada job title ini skill spesifik yang dibutuhkan atau dicari oleh penyedia kerja biasanya seperti berikut:
    • Menguasai teknik perancangan data base (struktur database&korelasi antar data).
    • Menguasai teknik query dan pengolahan data
    • Mempunyai kemampuan logika pemograman
    • Menguasai aplikasi perancangan database (Oracle, My SQL, SQL server, Ms Acces).
    • Mengetahui teknik jaringan.
    • Menguasai teknik enskripsi data.
    • Menguasai teknik back-up data.
    • Menguasai teknik proxy dan firewall.
    • Menguasai bahasa Inggris (tulisan dan lisan)
    • Untuk job ini biasanya jenjang pendidikan yang dibutuhkan setingkat Diploma dan Strata 1
  3. System and Network Administrator
  4. Job function dari seorang System dan Network Administrator biasanya sebagai staf yang bertanggung jawab atas operasi dan administrator jaringan internal, email dan sistem keamanan jaringan. Pada job title ini skill spesifik yang dibutuhkan atau dicari oleh penyedia kerja biasanya seperti berikut:
    • Menguasai Instalasi, Software Aplikasi/OS/Windows Server, Open Source server.
    • Menguasai implementasi jaringan LAN/WAN/TCP-iP, wireless network dan IP manajemen.
    • Menguasai design jaringan.
    • Menguasai perangkat Cisco Router dan Switch.
    • Mempunyai kemampuan analisa dan problem solving.
    • Menguasai teknik back-up data dan mail.
    • Menguasai teknik proxy dan firewall serta keamanan jaringan.
    • Menguasai bahasa Inggris (tulisan dan lisan).
    • Untuk job ini biasanya jenjang pendidikan yang dibutuhkan setingkat Diploma dan Strata 1.
  5. Open source Developer
  6. Job function dari seorang Open Source Developer biasanya sebagai staf yang bertanggung jawab merancang dan mengembangkan aplikasi berbasis Open Source (linux). Pada job title ini skill spesifik yang dibutuhkan atau dicari oleh penyedia kerja biasaya seperti berikut:
    • Menguasai PHP framework, MySQL, Java Script, CSS.
    • Menguasai bahasa pemograman Phyton.
    • Menguasai system operasi Linux
    • Menguasai bahasa pemograman Java.
    • Menguasai bahasa pemograman XML.
    • Menguasai Teknik Query.
    • Mempunyai kemampuan analisa pemograman yang kuat.
    • Menguasai bahasa Inggris (tulisan dan lisan)
    • Untuk job ini biasanya jenjang pendidikan yang dibutuhkan setingkat Diploma dan Strata 1
  7. Game Developer
  8. Pada job title ini skill spesifik yang dibutuhkan atau dicari oleh penyedia kerja biasanya seperti berikut;
    • Berpengalaman dalam bermain video games online dan offline.
    • Menguasai aplikasi design graphic dan animasi(flash, photoshop, blender).
    • Menguasai bahasa Pemograman Java
    • Menguasai bahasa Pemograman berorientasi object(C++, AS3)
    • Menguasai bahasa Pemograman PHP.
    • Menguasai bahasa Pemograman Android.
    • Mempunyai kemampuan analisa pemograman.
    • Mempunyai kemampuan berimajinasi.
    • Menguasai bahasa Inggris (tulisan dan lisan)
    • Untuk job ini biasanya jenjang pendidikan yang dibutuhkan setingkat Diploma dan Strata 1.
  9. Web Designer
  10. Job function dari seorang Web design biasanya sebagai staf yang bertanggung jawab membuat program rancangan layout Web, membuat banner web, memelihara dan update web seusai kebutuhan atau permintaan organisasi atau perusahaan. Secara umum jobdesc web design hampir mirip dengan web Programmer, namun bobot tugasnya lebih kedesign sebuah web. Pada job title ini skill spesifik yang dibutuhkan atau dicari oleh penyedia kerja biasaya seperti berikut;
    • Mempunyai kemampuan berimajinasi dan jiwa seni.
    • Menguasai CSS & HTM.L
    • Menguasai jquery.
    • Menguasai Javascipt.
    • Menguasai teknik web responsive.
    • Menguasai aplikasi design graphic dan animasi(flash, photoshop, blender).
    • Menguasai bahasa Inggris (tulisan dan lisan).
    • Untuk job ini biasanya jenjang pendidikan yang dibutuhkan setingkat Diploma dan Strata 1
Demikianlah Trend Peluang Karir di dunia kerja yang membutuhkan skill IT. Jika pembaca sedang atau berminat merintis karir pada salah satu jobtitle tersebut, mulailah dari sekarang untuk lebih menguasai spesifik skill yang diminta jobtitle yang diinginkan.

No comments:

Post a Comment

Recent Post